QUOTES OF THE DAY













*********************************************************************



Muscle Memory 

Muscle memory itu bertahan lama, itu kata-kata Arnold Swazeneger dalam The Last Stand.

Jadi ingat kata-kata Tony Buzan, seperti halnya otot, otak juga perlu dilatih agar semakin lentur. Sehingga otak lebih mampu menerima dan mengolah informasi.

Mengingat brain plasticity, semakin kita latih, maka akan semakin baik hasilnya.

Anak anak diusia belia memiliki tingkat plastisitas otak yang tinggi,  sehingga proses belajar melalui rangsangan panca indera dan repetition secara teratur akan memberikan hasil yang sangat baik, terutama diusia tumbuh kembang.

Sebagai orangtua, kita perlu aware periode kritis dalam perkembangan intelektual anak, sehingga kita dapat mengintervensi dengan memberikan stimulasi yang tepat.

Usia 0-4.tahun, 
pada saat ini 50% kemampuan belajar seorang anak berkembang

4-8 tahun : 30% kemampuan belajarnya berkembang

8-18 tahun : 20% kemampuan belajar seorang anak berkembang.

Disini kita bisa melihat bahwa 4 tahun pertama kehidupan merupakan periode kritis.
(Bahkan banyak yang mengatakan periode 1000 hari pertama adalah saat yang terpenting)

Dan segala hal  yang akan dipelajari seorang anak dikemudia hari, tergantung dari pola-pola yang telah Anda bakukan ditahun-tahun tersebut.

Mengingat hal ini, pastikan kita sudah paham apa yang harus dilakukan. 
Dengan cara apa Anda akan membuat 1000 hari pertama itu worth it.

Stimulasi apa yang akan Anda berikan.

Pemahaman cara belajar anak dan kecerdasan utamanya yang menonjol, akan sangat membantu kita mendapatkan hasil yang maksimal.

Otak merupakan organ yang unik, semakin kita pergunakan, semakin besar kapasitasnya.

Semakin kita isi, semakin besar wadahnya.

Brain Grows by Us

No comments:

Post a Comment